Setelah menyajikan begitu banyak tips nulis untuk kalian selama beberapa
waktu, kini tiba saatnya bagi saya untuk memberikan tips nulis terakhir.
Selama ini tips nulis yang saya berikan lebih pada seputar teori menulis.
Well, semua orang bisa menulis teori-teori itu, tapi jika kita tidak
mempraktekkannya secara langsung maka semua teori itu hanya akan terlupakan
begitu saja. Jadi, dari semua tips nulis yang telah saya berikan, tips nulis
terakhir inilah yang paling penting, yaitu: mulailah menulis.
Setelah memahami semua teorinya, maka ambil buku dan pulpenmu, atau
hidupkan computer atau laptopmu dan mulailah menulis. Lupakan sejenak semua
teori itu, biarkan jari dan otakmu menari bersama untuk menghasilkan sebuah
karya. Pilih tema yang paling ingin kamu eksplore, pakai tokoh favoritemu,
berikan konflik paling menarik yang bisa kamu pikirkan dan selesaikan cerita
itu sesuai dengan keinginanmu.
Bingung untuk memulai? Gunakan rumus menulis 5W-1H yang sudah kita pelajari
dan temukan titik di mana kamu ingin memulai. Atau tiba-tiba berhenti menulis
di tengah jalan? Obati ‘writers block’-mu dengan cara menyegarkan pikiran dan
matangkan lagi kerangka ceritamu. Gunakan waktu luangmu untuk membaca, perkaya
kosa katamu dengan bermacam-macam bacaan bermutu dan terus percantik
diksimu. Jangan lupa untuk
memberikan shocking scene yang menarik untuk menjaga ketertarikan pembaca dan
dewasakan skill menulismu sehingga kamu yakin dan tahu benar apa genre yang
paling cocok untukmu.
Oh iya, ada satu hal lagi yang penting untuk dipersiapkan sebelum menulis,
yaitu: niat. Coba tanyakan pada dirimu sendiri: apa tujuanmu menulis? Apakah
untuk membuktikan diri kepada teman-teman? Mendapatkan tambahan penghasilan?
Curhat? Menjadi terkenal? Menghabiskan waktu luang? Apa pun alasannya, yang
jelas niat ini akan bisa membantumu saat akhirnya kembali mengalami ‘writers
block’.
Lagi pula, dengan niat yang kuat, kita tidak akan melupakan kegiatan
menulis hanya karena ‘tidak punya waktu’. Menurut saya itu bukanlah sebuah
alasan. Jika memang ingin menulis, bagaimana pun caranya dan di mana pun
tempatnya, kita dapat melakukannya. Apa lagi di zaman serba modern sekarang ini,
menulis tidak perlu lagi menggunakan
buku dan pulpen saj. Kita
bisa menulis di handphone, i-pad atau laptop super mini dan slim yang gampang
dibawa.
Waktu untuk menulis itu tidak perlu dicari, tapi diciptakan. Disiplinkan dirimu
untuk menulis dengan baik dan berkualitas. Saya tidak memaksa kalian untuk
menulis setiap hari, saya pribadi tidak bisa melakukannya, tapi saya lebih
menyarankan untuk menulis saat kita benar-benar ingin menulis. Dan jangan lupa
untuk terus mengasah kemampuan kita. Jangan cepat merasa puas dan jangan cepat
putus asa. Temukan ciri khas dan rasa percaya dirimu lalu berjuanglah untuk
menembus penerbit dan pasar dengan karya terbaik.
Tidak ada hal yang instan di dunia ini, begitu juga dengan buku best seller
atau penulis terkenal. Ingat, semua butuh proses dan proses itulah yang
menentukan kualitas. Terus berkarya, jangan menyerah, sempurnakan
karakteristikmu dan taklukkan dirimu sendiri.
Terima kasih banyak untuk kalian yang setia membaca rublik Tips Nulis ini
sampai episode terakhir ini. Semoga apa yang coba saya bagi selama ini dapat
berguna, karena untuk saya pribadi, rublik ini bahkan jauh lebih bermanfaat
lagi bagi perkembangan dan pembelajaran saya sebagai seorang penulis.
Jadi, mari melangkah dan belajar bersama. Selamat berjuang! (^_^)
300612 ~Black Rabbit~