D’PADJADJARAN SPA AND ME: NEW BESTFRIEND


Saya bukan orang yang suka ke salon atau pun spa. Yah, kebanyakan uang yang saya punya dihabiskan untuk membeli buku, sih. Tapi begitu mendapatkan undangan dari D’Padjadjaran Spa Bandung untuk menghadiri acara pembukaannya, saya langsung setuju dan datang bersama dengan teman-teman Blogger yang lain seperti Bang Aswi (@bangaswi), Mbak Nchie (@nchiehanie1), Mbah Alaika (@alaikaabdul), Mbak Evi (@EviSriRezeki), Bang Argun, Bang Edo (@Eduard777) juga Mbak Angela Devina dari Looxperiments (@looxperiment). Dan saya memang tidak menyesal sama sekali karena ternyata D’Padjadjaran Spa Sundanese Spa and Reflexology yang terletak di salah satu mall besar di kota Bandung ini memang sangat menyenangkan untuk dikunjungi.
D’Padjadjaran Spa mengklaim sebagai tempat spa pertama dan satu-satunya di dunia yang menggunakan konsep pemijatan a la Sunda yang disebut peuseul. Tapi, masih banyak nih yang bingung: apa bedanya Spa dan tempat pijat biasa, sih? Menurut sang pemilik, ibu Susi, yang juga berkesempatan menerangkan secara langsung kepada kami mengenai konsep D’Padjadjaran Spa yang dianutnya, bersedia menerangkan. Berbeda dengan tempat pijat biasa, Spa harus terdapat hydro terapinya di mana unsur utamanya berupa air, pijat dan aroma terapi, sehingga seseorang yang mendapatkan perawatan Spa bukan hanya akan merasakan kesehatan raga tapi juga kesehatan jiwanya.
Sesuai dengan konsepnya, D’Padjadjaran Spa menawarkan berbagai macam fasilitas yang kental dengan tema Sunda. D’Padjadjaran Spa memakai ramuan tradisional yang juga digunakan oleh para Putri, Raja dan Ratu kerajaan Pajajaran di mana mereka memang terkenal senang menggunakan berbagai rempah untuk melakukan perawatan baluran, peuseul maupun luwuran dan siraman. Spa ini juga menawarkan suasana khas Sunda yang menyenangkan. Begitu saya masuk, para terapis atau yang disebut juga dengan abdi dalem akan menyapa dengan salam khas Sunda sambil tersenyum ramah. Lalu sebelum mulai, setiap tamu akan mendapatkan pelayanan pencucian kaki seperti yang dilakukan para abdi dalem untuk menghormati Raja dan Ratu mereka. Dan bukan hanya itu saja, setelah melakukan perawatan, para abdi dalem juga akan menyediakan berbagai minuman hangat khas Sunda yang bisa kita pilih, misalnya bajigur, bandrek, atau minuman sejenisnya.

Dekorasinya pun menarik. Suasananya sengaja didesain dengan penerangan yang tidak terlalu terang sehingga meninggalkan kesan remang-remang yang nyaman dan menenangkan. Penggunaan lantai batu dengan dinding bilik yang terbuat dari anyaman bambu, juga berbagai ornament dan tanaman bambu ramping yang juga digunakan sebagai pembatas ruangan membuat kita seolah menyatu dengan alam. Tempat ini juga mengenakan fasilitas dan berbagai furniture yang minimalis tapi elegan. Kimono, celana pendek dan sandalnya pun terbuat dari kain batik yang selalu baru sehingga terasa bersih dan nyaman dipakai. Para abdi dalem tadi berpakaian serba kebaya/sarung dan batik yang bersikap sangat ramah, membuat para pengunjung semakin betah saja.
Macam-macam perawatan Spa yang ditawarkan pun cukup menarik. Pengunjung bisa memilih fasilitas mana saja sesuai selera yang semuanya menggunakan berbagai macam rempah yang diracik langsung oleh ibu Susi sendiri, sang pemilik. Misalnya pada fasilitas Siram Waras Raga para pengunjung akan mendapatkan sensasi perawatan Spa, mulai dari Peuseul (pijatan khas Sunda), Luwuran (Body Scrub), Baluran (Body Mask) dan Mandi Rendaman dengan menggunakan rempah-rempah alami yang dibungkus dalam punch lalu dibungkus dengan daun pisang yang dihangatkan. Unik sekali, yah. Dan ternyata rempah-rempah dan daun pisang itu sangat bermanfaat untuk melancarkan peredaran darah dan melemaskan otot yang kaku setelah beraktifitas, loh.
Tapi ramuan yang digunakan bukan hanya ramuan tradisional saja. Jika kalian tidak terlalu suka menggunakan ramuan jamu-jamuan yang memancarkan bau yang khas itu, kalian bisa memilih menggunakan coklat seperti pada fasilitas Siram Langgeng Arum, green tea pada fasilitas Siram Tepis Wiring, buah-buahan pada fasilitas Siram Endah Raga atau pun susu pada fasilitas Siram Weningsari. Atau kalian tidak punya banyak waktu untuk melakukan spa? Pelayanan MassageSpa dan Reflexology yang ditawarkan di sini juga sangat beragam dan menarik.
Saya mendapatkan kesempatan langka untuk mencoba Yoga Massage. Menurut saya, perawatan yang satu ini memang sangat cocok untuk saya. Sebagai seorang ibu rumah tangga yang harus mengurusi keperluan suami seorang diri dan juga menghabiskan delapan jam sehari di balik meja kantor menghadap computer dan berbagai data sepanjang hari, mendapatkan pelayanan Yoga Massaga sungguh-sangat-amat menyenangkan. Berbeda dengan fasilitas pijat pada umumnya, Yoga Massage adalah cara pemijatan modern yang tidak menggunakan minyak atau ramuan apa pun. Hanya saja, Yoga Massage menggunakan metode pijatan yang cukup keras dengan teknik pijat pada persendian dan peregangan. Selama dua jam, saya mendapatkan pijatan nikmat di setiap persendian yang dapat membantu melancarkan peredaran darah dan menghilangkan pegal-pegal. Bahkan sakit kepala yang sempat saya rasakan beberapa hari belakangan ini pun hilang!
Tidak diragukan lagi, saya dan D’Padjadjaran Spa ini bisa jadi sahabat yang sangat baik. Bagaimana tidak? Setelah pengalaman pertama yang sangat menyenangkan ini, saya tidak akan keberatan untuk datang dan menikmati fasilitas Spa atau Massage lagi di sini. Lagi pula tidak ada batasan umur atau pantangan lain agar bisa mendapatkan fasilitas di sini. Bahkan ibu hamil pun diperbolehkan walaupun tidak dianjurkan untuk ibu yang sedang hamil muda dan tidak disarankan mengambil fasilitas Yoga Massage. Tapi jangan kecewa, masih ada begitu banyak fasilitas Spa dan Massage lain yang bisa dipilih. Lagi pula, D’Padjadjaran Spa ini terdapat di salah satu mall terkenal di Bandung, jadi kalian bisa datang bersama dengan anggota keluarga dan melakukan Spa atau Massage bersama. Atau kalian juga bisa memanjakan diri di sini sendirian sementara anggota keluarga yang lain bisa berjalan-jalan di mall yang menyenangkan ini, kan?
Jadi, langsung saja datang ke Paris Van Java (PVJ) dan kunjungi D’Padjadjaran Spa di “Resort Lifestyle Place” Glamour Level, GL-C-07A dan buktikan sendiri kenyamanannya. (^_^)